HhhSUMEDANGKAB.GO.ID, KOTA - Pemkab Sumedang yang dikoordinasikan oleh BAPPPEDA Kabupaten Sumedang mendapat alokasi pinjaman PEN daerah Provinsi Jawa Barat sebesar 38,90 Miliar. 
"Hari ini, 24 september 2020 adalah acara penandatangan komitmen bersama pelaksanaan kegiatan pinjaman PEN daerah Provinsi Jawa Barat dengan 23 Kabupaten dan Kota se-Jawa Barat," kata Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir, Kamis (24/9/2020).
PEN yang didapat akan dialokasikan untuk peningkatan jalan cicau-karedok-kecamatan jatinunggal sebesar 6,06 Miliar, lanjutan pembangunan alun-alun sebesar 3,31 miliar, pembangunan gedung creative center sumedang sebesar 14,52 miliar, dan pengembangan destinasi pariwisata Jatigede desa karang pakuan sebesar 15 miliar, seperti yang disampaikan Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir. Kamis (24/9/2020).
"Pinjaman PEN Daerah yang dilaksanakan di Kabupaten Sumedang sebagai bentuk kolaborasi mewujudkan Jabar Juara dan Sumedang simpati pada tahun 2023, dana yang diperoleh akan dialokasikan untuk beberapa pembangunan yang belum terselesaikan dan pengembangan pariwisata agar semakin baik fasilitasnya akan mendukung roda ekonomi berputar di masyarakat," katanya. ***(rsi)

(penerbit: sumedangkab.go.id)