UJUNGJAYA - Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 Angkatan Muda Siliwangi (AMS) menggelar saresehan budaya i Aula Pendopo Kecamatan Ujungjaya, Selasa (19/11). Bupati Dony Ahmad Munir menjadi salah seorang pembicara di saresehan bertema "Penguatan Budaya Lokal di tengah Pembangunan dan Pengembangan Ujungjaya menjadi Kawasan Industri, Upaya Menyokong Akselerasi Sumedang Puseur Budaya Sunda (SPBS). Penyanyi dan budayawan Acil Bimbo juga menjadi narasumber serta Ketua Pansus Raperda SPBS dan Ketua Paguyuban Masyarakat Adat Ujungjaya.

Ketua AMS Distrik Sumedang Rully Krisna Peryoga  mengatakan kemajuan Ujungjaya tentu secara sosial kemasyarakatan harus bersama-sama dipikirkan dampaknya, terutama budaya masyarakatnya.  

Bupati H Dony Ahmad Munir  mengapresiasi AMS Distrik Sumedang yang berusaha hadir menjadi bagian solusi di tengah-tengah masyarakat. Ia mengungkapan, terkait dengan konteks mempertahankan budaya lokal di tengah-tengah rencana kawasan industri Ujungjaya sudah tercantum dalam Visi Misi Sumedang Simpati.  "Misinya jelas maju, infrastukturnya bagus, lingkungannya lestari budayanya tetap kuat, termasuk memelihara kearifan lokal itu tercantum dalam misi yang ke tiga," katanya.

Ia menambahkan, untuk wilayah Ujungjaya sudah ditetapkan wilayah kawasan Industri yaitu kawasan Industri  Buahdua, Ujungjaya dan Tomo (BUTOM) sebagaimana tercantum dalam Peraturan Daerah tentang  Rencana Tata Ruang Wilayah.  "Sudah ada Perda RTRW, tinggal bagaimana industri ini memberikan kemanfaatan ke masyarakat yang sebesar- besarnya dengan tetap melestarikan nilai budaya lokal yang ada," katanya. [mth]

 

(penerbit: sumedangkab.go.id)