Penulis : Agun Gunawan| Editor: Vera Suciati 

SETDA - Memperkuat silaturahmi dan sinergitas, Pemda Kabupaten Sumedang menggelar kegiatan bersama insan pers yang bertugas melakukan peliputan di wilayah Sumedang. Kegiatan digelar di Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Jumat (17/6/2023) malam, dan dihadiri bupati, wakil bupati, Bagian Prokopim Setda, serta sekitar 55 insan pers dari berbagai media, baik cetak, cyber, maupun elektronik.

"Kebersamaan pemerintah dengan insan media ini sangat penting dilakukan karena saling memerlukan. Pemkab Sumedang sendiri merasa terbantu dalam menyampaikan setiap kegiatan pembangunan, program, maupun kebijakan kepada publik," ujar Bupati Dony Ahmad Munir.

Bupati Dony juga memastikan Pemda Sumedang menerima setiap kritik dan saran untuk pemerintah melalui peran para jurnalis. Kritik dan saran, kata bupati, menjadi referensi dalam membuat kebijakan.

"Pembangunan ini akan berhasil, berdaya guna, tersampaikan kepada publik, tentunya akan ada yang mengirim ya, yaitu rekan-rekan jurnalis. Selama ini Pemda Sumedang sendiri sangat terbantu dalam menyampaikan program dan kebijakan," tuturnya.

Hal serupa disampaikan Kabag Prokopim Setda Sumedang, Yusuf Sahrulloh. Menurutnya, kontribusi media dalam mempublikasikan dan sosialisasi program pemerintah sangat dirasakan Pemda Sumedang.

"Kesusksesan pemda juga tidak lepas dari kontribusi media. Kami gelar sinergitas ini agar peran media dan peran pemerintah saling bersinergi untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Sumedang," tuturnya.

Ia menggambarkan sinergitas dengan media, yakni publikasi apa saja yang dilakukan pemerintah daerah dalam membangun Sumedang. Termasuk puluhan prestasi yang diraih dalam 5 tahun terakhir, baik di tingkat nasional maupun provinsi.

Dalam kesempatan itu, juga diberikan apresiasi penghargaan karya jurnalistik, terkait pemberitaan pembangunan di Sumedang. (*)

(penerbit: sumedangkab.go.id)