SITU - Bantuan Sosial penanganan Covid-19 untuk data non DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) yang bersumber dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat mulai disalurkan di beberapa wilayah di Kabupaten Sumedang, Kamis (14/5/2020). Bantuan diantarkan langsung oleh ojol dan petugas Kantor Pos ke kantor desa/kelurahan. Penyaluran dilakukan di kantor kelurahan/desa.

Di Kelurahan Situ Kecamatan Sumedang Utara, sebanyak 1.500 penerima bansos provinsi. Penyalurannya dibagi selama tiga hari.  "Awalnya ada 1.711 data yang masuk ke aplikasi Sapa Warga, namun setelah diverifikasi dan validasi, penerima bansos di Kelurahan Situ ini menjadi 1.500," kata Lurah Situ Irfan Iskandar.

Penyaluran bansos provinsi berupa uang tunai Rp 150.000 dan paket sembako per bulan, dan akan disalurkan selama tiga bulan, yakni Bulan April, Mei, dan Juni.   "Untuk penyaluran kami bagi menjadi 3 hari, sebab terbentur peraturan PSBB, jadi sehari kami salurkan ke 500 penerima," ujarnya.

Di Desa Margalaksana Kecamatan Sumedang Selatan, ada sebanyak 378 penerima bantuan provinsi untuk penanganan Covid-19.  "Untuk di Margalaksana penyaluran rencananya hanya satu hari, tiap RW sudah ada jadwal pengambilannya," kata Kepala Desa Margalaksana Andreansyah Mochtar. (agn)

(penerbit: sumedangkab.go.id)