SUMEDANGKAB.GO.ID, BAZNAS - Baznas Kabupaten Sumedang bersama Aliansi Perempuan Disabilitas dan Lansia (APDL) Provinsi Jawa Barat menggelar Peringatan Hari Disabilitas Internasional, di Ruang Rapat Baznas Sumedang, Jumat (18/12/2020). 
Ketua Baznas Kabupaten Sumedang, Ayi Subhan Hafas memberi motivasi kepada penyandang disabilitas agar tidak patah semangat.
"Jangan pernah patah semangat untuk terus berkarya, insya Allah Baznas bersama Pemkab Sumedang akan terus memfasilitasi keperluan penyandang disabilitas," kata Ayi.
Dalam kesempatan itu, APDL Jawa Barat menerima santunan Program Disabilitas Berdaya sebesar Rp 30,5 juta dari BRI Cabang Sumedang. Kemudian santunan kaki palsu kepada penyandang disabilitas dari Baznas Sumedang, dan penyerahan Surat Izin Mengemudi (SIM) D dari pihak Polres Sumedang.
Ketua APDL Jawa Barat, Sri Agustini mengatakan, pihaknya merasa terbantu dengan program-program Baznas Sumedang yang memberdayakan penyandang disabilitas.
"Sudah sekitar 500 penyandang disabilitas di Sumedang ini mendapat bantuan dari Baznas Sumedang, seperti pemberian kaki palsu, alat pembantu pendengaran, kursi roda, sampai membuka lapangan kerja," ucapnya.***(agn)

(penerbit: sumedangkab.go.id)