RANCAKALONG - Hujan yang mengguyur kawasan Desa Ciptasari, Kecamatan Pamulihan Sabtu (24/10/2020) sore sekitar pukul 17.00-18.00 WIB menyebabkan kejadian longsor di daerah tebing Boma tepatnya Dusun Cikeunyeup. Material longsor berupa tanah dan batu menutupi bafan jalan penghubung Rancakalong Tanjungsari hingga laju kendaraan dari dua arah terhambat.

Kasie Kedaruratan BPBD Kabupaten Sumedang Yedi mengatakan jalan yang tertutup longsoran tanah dan batu cukup panjang yaitu sekitar 50 meter.  "Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun laju kendaraan dari kedua arah terhambat," jelas Yedi, Minggu (25/10/2020).

BPBD Sumedang dibantu petugas damkar dari wilayah Tanjungsari, babinsa dan dibantu anggota masyarakat berupaya menyingkirkan longsoran tanah dan bebatuan.  "Alhamdulilah malam itu juga longsoran tanah dapat di bersihkan sehingga arus lalu libtas kembali normal," tambahnya.

Memasuki musim penghujan ini masyarakat di himbau untuk lebih waspada mengingat bencana longsor bisa mengancam kapan saja ketika hujan turun.  "Daerah Sumedang termasuk dalam daerah yang rawan lobgsor, untuk itulah masyarakat yang tinggal di lokasi yang beresiko dihimbau untuk tetap waspada," katanya. (end)

(penerbit: sumedangkab.go.id)