GEDUNG NEGARA - Bupati Sumedang  H. Dony Ahmad Munir  meyakini perkembangan wisata di Kabupaten Sumedang akan bisa mengalahkan kepariwisataan di Banyuwangi Jawa Timur . Bupati optimis karena pengembangan kepariwisataan di Sumedang mendapat perhatian penuh dari DPR-RI Komisi X yang datang secara langsung melakukan kunjungan kerja terkait keparawisataan. "Dengan kedatangan Komisi X DPR-RI ke Sumedang,  menambah semangat kami untuk mengembangkan wisata yang telah ada," ujar bupati saat jumpa wartawan di Gedung Negara, Jumat (4/12/2020).

Dukungan penuh dari komisi X dan Kementrian Parawisata RI akan memotivasi Pemkab Sumedang menjadi kabupaten wisata. "Kami juga telah bekerjasama dengan sejumlah pihak yang siap membantu pada bidang keparawisataan. Termasuk bekerjasama dengan lembaga pendidikan, contohnya dengan UPI yang membuka jurusan keparawisataan," ujarnya.

Bupati mengungkapkan, salah satu indikator akan berkembangnya keparawisataan di Sumedang, dengan akan di jadikannya KEK kawasan ekonomi khusus) di wilayah perairan Waduk Jatigede. Setelah dijadikan KEK banyak program pemerintah yang akan mengalir ke wilayah KEK ini. "Kami juga sedang menyusun plan (rencana wilayah KEK) dan mengusulkan ke kementrian. Perjalanannya panjang," katanya.

Bupati menyampaikan, agar program KEK bisa dikawal oleh DPR-RI. Sehingga kalau program KEK sudah diketuk oleh presiden bantuan akan mudah didapat dan pengembangan wisata di Sumedang lebih maksimal.(nsa)

(penerbit: sumedangkab.go.id)