GEDUNG NEGARA – Camat menjadi ujung tombak dalam penanganan pencegahan penyebaran Covid-19. Camat berada langsung di wilayah setiap hari melakukan pemantauan dan melaporkan penanganan pencegahan penyebaran virus korona.

“Saya sudah melakukan telekonferensi dengan Pak Wabup, Sekda dan 26 camat yang ada di Sumedang. Kami memonitor sekaligus melakukan evaluasi dalam upaya penanganan Covid-19 di daerah,” kata Bupati Dony Ahmad Munir.

Camat wajib membentuk gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 yang diketuai camat dan unsur dari Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan. Camat harus memonitor dan memastikan semua desa di wilayahnya membentuk Desa Siaga Covid-19 dan membentuk relawan RT dan RW Siaga Covid-19.

Patroli kewilayahan untuk mendisiplinkan warga dan mengoptimalkan pemantauan ODP dan ODR di wilayahnya. Camat harus mengoptimalisasikan penyaluran jaring pengaman sosial.

Saat telekonferensi dilakukan diskusi dan tanya.jawab dengan 26 camat tentang langkah yang sudah dilakukan di wilayahnya masing-masing. (vrs)

(penerbit: sumedangkab.go.id)