Penulis: Endan Dodi Kusnaedi| Editor: Vera Suciati

GD NEGARA - Dagangan milik Engkar (40) yaitu makanan berupa lotek diborong habis saat acara pelepasan Bupati dan Wakil Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir dan Erwan Setiawan di Gedung Negara, Selasa, 19 September 2023. Gerobaknya pun dilabeli Warung Sawios yang artinya makanan tersebut boleh diabil oleh siapa saja pengunjung Alun-alun Sumedang yang ikut serta menyaksikan acara ini. Pihak penyelenggara acara sengaja menyediakan makanan dengan cara ini untuk menjamu pengunjung atau masyarakat yang antusiasi dengan acara ini.

"Duh ampun saya sampai kerepotan begini melayaninya, lama-lama menjadi diam saja karena wargapun ngambil sendiri-sendiri," kata Engkar.

Padahal sebelumnya, untuk memudahkan pelayanan, dirinya sengaja telah menggerus bumbu dan tinggal dituangkan pada sayuran yang telah direbus. Menurutnya,  menjadi peserta warung sawios, barang dagangannya telah dibeli pihak panitia seharga Rp. 400.000. "Jadi sebelum datang diacara ini, ada panitia yang datang menanyakan harga barang dagangan semuanya kalau habis, ya saya jawab Rp. 400 ribu dan mereka bayar," jelasnya.

Engkar pun sangat senang dagangannya diborong habis. Bagaimana tidak untuk mendapatkan uang Rp 400 ribu tidak usah menunggu hingga sore hari. "Nya kalau bisa sih Pemkab Sumedang sering menggelar kegiatan seperti ini agar kami pedagang kecipratan juga rezeki," tambahnya.

Hal yang sama di katakan Mas Ragil, pedagang mie ayam ini malah ikut terseret seret oleh pembeli yang berjubel di rodanya. "Seneng sih seneng dagangan cepat habis dan untung, tapi pusing juga melayani pembeli, semuanya ingin duluan," terang Mas Ragil.

Iapun mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Sumedang yang telah menggelar kegiatan ini hingga membantu pedagang seperti dirinya dalam mendapatkan rezeki. (*)

(penerbit: sumedangkab.go.id)