SUMEDANGKAB.GO.ID, CISITU - Kapolsek Cisitu, Iptu Awang Munggardijaya, S.H mengimbau pengendara di lajur Jalan  Raya Sumedang-Wado tepatnya di sepanjang Pairingkik, Desa Cinangsi untuk ekstra hati-hati karena merupakan wilayah rawan ranting tumbang. 
"Musim kemarau, identik dengan angin kencang. Dengan begitu, tak heran kalau ada ranting yang tumbang atau bahkan pohon tumbang di jalur Pasiringkik. Karena dijalur itu banyak pohon besar. Oleh sebab itu, para pengguna jalan harus mewaspadai adanya ranting atau pohon yang tumbang," kata Awang, Jumat (28/8/2020).
Menurutnya, tak hanya di titik Eba-Pasiringkik saja yang rawan pohon tumbang, para pengguna jalan harus mewaspadai semua titik yang banyak terdapat pohon di pinggir jalan di sepanjang Cisitu.
Salah satu warga Cinangsi di pinggir jalan betulan Eba, Dadang menyebutkan, kondisi angin kencang kerap menimbulkan ranting atau poho  tumbang. Tidak hanya ranting yang kering, bahkan yang masih terlihat kokoh juga bisa tumbang karena tiupan angin.
Diharapkan, pihak terkait segera menertibkan pohon yang berada di pinggir jalan, bahkan kalau ada pohon yang sudah lapuk seharusnya segera di tebang sebelum tumbang.*** (nsa)

(penerbit: sumedangkab.go.id)