GAJAH AGUNG - Rabu, (16/09/2020) Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik Kabupaten Sumedang melalui Bidang Informatika telah melaksanakan pertemuan dengan PT Indonesia Comnet Plus ( ICON+), bertempat di Pendopo IPP Setda Kabupaten Sumedang. Hadir pada kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang (Drs. Herman Suryatman, M.Si) beserta para pejabat struktural Diskominfosanditik Kabupaten Sumedang.

Maksud dan tujuan pertemuan ini, diharapkan ICON+ bisa membantu Kabupaten Sumedang dalam rangka mewujudkan Sumedang Digital Region, dengan mendorong jaringan internet yang lebih baik sampai ke daerah terpencil di wilayah Kabupaten Sumedang. Terlepas dari itu, beberapa keluhan yang disampaikan dari setiap OPD saat ini yaitu terkait kualitas internet dan bandwidth yang masih kecil, diharapakan ICON+ bisa segera memperbaiki kendala dan masalah-masalah yang muncul di lapangan sehingga jaringan internet bisa kembali berjalan secara optimal.

Untuk mencegah penyebaran Covid-19, dalam waktu dekat Diskominfosanditik akan mengadakan pemasangan CCTV Artificial intelligence/kecerdasan buatan yang dapat mendeteksi suhu tubuh individu dari kerumunan orang, dan juga dapat mendeteksi suhu namun sekaligus dilengkapi dengan fitur face recognition (menggunakan masker maupun tidak). Rencananya launching pemasangan CCTV tersebut akan dilaksanakan pada awal Oktober tahun ini, dan dipasang 2 titik disetiap pasar besar yang berada di Kecamatan se-Kabupaten Sumedang.

Sekretaris Daerah berharap target pada Tahun 2021 infrastruktur di 270 Desa sudah bagus, sehingga Sumedang menjadi Kabupaten yang maju dengan "Happy Digital Region". (Diskominfosanditik)

(penerbit: sumedangkab.go.id)