SUKASARI - Sebanyak empat Desa di Kecamatan Sukasari ikut ambil bagian dalam kegiatan Pilkades Serentak yang digelar Rabu (16/12/2020). Camat Sukasari Agus Wahyudin mengatakan 4 desa yang kemarin menggelar pilkades serentak tersebut adalah Desa Sukasari, Desa Sukarapih, Desa Nangerang dan Desa Sindangsari.

Dijelaskan Agus, untuk Desa Sukasari pilkades diikuti dua calon,  Nining Marlina meraih suara paling banyak 1.980 sedangkan Uha Jaenal Mustopa meraih suara 1527 suara. Desa Sukarapih diikuti lima calon,  suara terbanyak diraih Aep Saepudin dengan 1151 suara, calon lainnya H Tatang (421), Frans Sopandi (888), Edi Firmansyah (375) dan Setiawan Saputra (778).

Desa Sindangsari diikuti 4 calon, dimana suara terbanyak diraih Erik Fauzi (1567), kemudian calon lainnya Ade Supyan (960), Muhyidin Mulawarman S (510), Dodi Mulyadi (269). Desa Nangerang diikuti 4 calon, suara terbanyak diraih Muhamad Nandar (1527), calon lainnya Usep Saeful Falah (382), Siti Nurwaedah Hamzah (179), Jajang Rosidin (197). "Alhamdulilah pelaksanaan pilkades berjalan aman lancar dan tetap menerapkan protokol kesehetan di aetiap TPS," jelas Agus.(end)

Kades Terpilih Pilkades di Kecamatan Sukasari

Desa Sukasari    Nining Marlina (1.980). 
Desa Sukarapih Aep Saepudin (1.151)
Desa Sindangsari Erik Fauzi (1567)
Desa Nangerang Muhamad Nandar (1.527)

(penerbit: sumedangkab.go.id)