Penulis : Pupuh S Wijaya | Editor : Deddi Rustandi

PPS - Salah seorang Pejabat Fungsional Pratama bernama Panji dari BKPSDM berharap setelah  dilantik dan diambil sumpah sebagai Pejabat Fungsional, dirinya bisa lebih berinovasi. "Semoga ke depannya kita bisa lebih berinovasi dan semakin leluasa juga di kantor. Pejabat fungsional kan tidak terkekang oleh struktur jadi untuk berkoordinasi antar bidang itu akan lebih enak," katanya.

Panji menyebutkan, ke depan dirinya akan membantu mewujudkan "Sumedang Happy Digital Region" melalui kinerjanya sebagai ASN.  "Target ke depan saya akan membantu mewujudkan Sumedang Happy Digital Region melalui kinerja saya selaku ASN jabatan fungsional Pranata Komputer," katanya.

Bupati Dony Ahmad Munir melantik dan mengambil sumpah kepada 62 orang ASN dalam  Jabatan Fungsional di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang Tahun 2022 di Pendopo PPS, Selasa (27/9/2022). "Sebagai wujud syukurnya saya minta untuk menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya, selurus-lurusnya memberikan yang terbaik kepada masyarakat," katanya.

Pelantikan berdasarkan SK Bupati Sumedang Nomor 145 Tahun 2022 tentang Pengangkatan Pertama Kali Pegawai Negeri dalam Jabatan Fungsional di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang dan SK Bupati Sumedang Nomor 144 Tahun 2022 tentang Pengangkatan Pertama Kali Pegawai Negeri Sipil dalam Jabatan Fungsional Pranata Komputer di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang.

Jumlah Pejabat Fungsional  yang dilantik sebanyak 62 orang, terdiri dari 33 orang Pranata Komputer, 3 orang Perawat Terampil. 4 orang Terapis Gigi dan Mulut Terampil, 1 orang Dokter Gigi Ahli Pratama, 2 orang Sanitarian Terampil, 3 orang Pranata Laboratorium Kesehatan Terampil, 4 orang Dokter Ahli Pratama, 2 orang Apoteker Ahli Pratama, 6 orang Asisten Apoteker Terampil, 1 orang Nutrisionis Terampil  dan 3 orang Perekam Medis Terampil. [*]

 

(penerbit: sumedangkab.go.id)