WADO - Pemerintah Desa Sukajadi, Kecamatan Wado rencanakan pembangunan saluran irigasi di blok Cisadap. Pembangunan irigasi ini merupakan bantuan dari pemerintah pusat.

Kepala Desa Sukajadi, Dede Suhendar menyebutkan, rencana pembangunan irigasi memang masih tahap survei lokasi. Setelah survei nanti akan ada pengarahan terlebih dahulu dari oihak BBWS Cimanuk Cisanggarung di Cirebon.

Dalam rencana akan dibangun irigasi dengan panjang kurang lebih 200 meter dan lebar 80 cm. "Kami alokasikan pembangunan irigasi di blok pesawahan Cisadap. Karena pesawahan Cisadap sering kurang air kalau musim kemarau," ujar Dede, Senin (27/4/2020)

Menurutnya, jika saluran irigasi terealisasi akan sangat membantu petani pemilik sawah di Cisadap.  Petani bisa tiga kali panen dalam setahun karena ketersediaan air akan terbantu irigasi. Sedikitnya akan terairi sekitar 40 hektare lahan sawah jika saluran irigasinya dalam kondisi baik. "Mudah-mudahan dengan terbangunnya irigasi nantinya bisa meningkatkan produksi padi di Sukajadi," ujarnya. (nsa)

(penerbit: sumedangkab.go.id)