SUMEDANGKAB.GO.ID, KANTOR PEMKAB – Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Sumedang, menyerahkan bantuan sarana dan prasarana UMKM tambahan dalam rangka pemulihan ekonomi pada masa pandemi covid-19, di Aula Tampomas. Senin (7/12/2020).

Penyerahan bantuan UMKM ini ditujukan untuk meningkatkan produksi UMKM, menciptakan SDM yang kreatif di masyarakat, membangun jaringan bisnis lebih luas serta membangkingkan home industri.

Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir menyampaikan bantuan yang disalurkan berupa tunai dan non tunai, yang berasal dari DID pusat atas aspresiasinya terhadap pemerintah daerah Sumedang yang dikatakan sukses dalam penanganan covid. Bantuan yang diberikan kepada 375 UMKM, 13 pesantren yang memiliki produk usaha dan 4 desa yang memilik produk usaha.

"Bantuan yang diberikan berasal dari DID pusat, kami salurkan untuk 375 UMKM, 13 pesantren yang memiliki usaha, dan desa yang memiliki produk usaha," katanya.

Dalam rangka pemulihan ekonomi, bantuan yang diberikan diharap dapat dimanfaatkan dengan baik agar tercipta pemulihan ekonomi di masyarakat, dan dapat menambah produksi dengan pemasaran yang baik.***(rsi)

(penerbit: sumedangkab.go.id)