Penulis Endan Dodi Kusnaedi | Editor: Vera Suciati

DPPKBP3A - Kabupaten Sumedang berhasil melampui target pencapaian akseptor KB dalam kegiatan Pelayanan KB Sejuta Akseptor (PSA) yang dilaksanakan serentak secara nasional pada 15 Juni 2022 lalu.
Kepala Bidang Keluarga Berencana Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP2A) Kabupaten Sumedang Dadan M mengatakan dalam kegiatan PSA ini kabupaten Sumedang oleh pihak Provinsi ditargetkan mendapatkan 2868 orang akseptor.
"Dan dalam pelaksanaannya alhamdulilah dalam sehari itu, kami berhasil mencapai 4229 orang akseptor atau melebihi dari target yang ditetapkan, dan atas capaian itu untuk tingkat Jawa Barat Sumedang menempati peringkat 2," jelas Dadan, Selasa, 21 Juni 2022.
Dijelaskan Dadan, untuk pelayanan KB yang dilaksanakan 15 Juni secara serentak ini dilakukan di semua puskesmas, RSUD dan praktek bidan mandiri. Adapun pelayanan KB yang dilakukan meliputi semua alat kontrasepsi baik MKJP mauoun non MKJP meliputi Pil, Kondom, Suntik, IUD, Implant, MOW dan MOP dengan tetap memperhatikan kualitas pelayanan, kondisi zona wilayah dan protokol pelayanan pada masa Pandemi Covid-19.
"Untuk pelayanan KB pada 15 Juni ini dilakukan secara gratis," tambahnya.
Dikatakan Dadan kegiatan ini dilaksanakan berkaitan dengan peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) tahun 2022 yang jatuh pada 29 Juni dengan tujuan meningkatkan akses pelayanan KB yang berkualitas bagi pasangan Usia Subur (PUS). Atas capian yang diraih Kabupaten Sumedang yang bisa melampui target dalam kegiatan PSA tersebut patut untuk disyukuri.(*)

(penerbit: sumedangkab.go.id)