SUMEDANGKAB.GO.ID, PEMKAB - Dalam acara rangkaian Hari Kontrasepsi se-Dunia 2020, Kabupaten Sumedang diumumkan telah berhasil meraih Juara 3 untuk pelayanan KB Metoda Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP). Informasi ini diperoleh setelah adanya keputusan dari BKKBN Perwakilan Jawa Barat dengan diserahkannya sertifikat penghargaan oleh Kepala Perwakilan BKKBN Jabar H Kusmana yang diterima Kepala Bidang Keluarga Berencana Euis Yuliantini belum lama ini di Bandung.

"Berkaitan dengan Hari Kontrasepsi maka dilakukan pelayanan KB untuk MKJP yang dimulai dari tanggal 18 Agustus sampai 26 September, nah dari kegiatan tersebut, Kabupaten Sumedang berhasil meraih Juara ke-3," jelas Euis,  Jumat (6/11/2020).

Diakui Euis dalam peringatan Hari Kontrasepsi tersebut, Kabupaten Sumedang diberikan target 950 apseptor baru MKJP baik itu IUD maupun Implan oleh BKKBN Jawa Barat. Dalam pelaksanaannya, Kabupaten Sumedang dapat melayani hingga 1350 apseptor ( 518 akseptor IUD dan 831 akseptor Implan) atau 142% dari target yang ditetapkan BKKBM Perwakilan Jabar.

Menurut Euis, keberhasilan Kabupaten Sumedang meraih juara 3 dalam pelayananan KB ini juga tidak terlepas dari dukungan semua pihak seperti UPT Pengendalian Penduduk dan Dinkes beserta jejaringnya, TP PKK Kab. dan Kecamatan, Organisasi Profesi IBI dan juga unsur lainnya.

Lebih lanjut, Euis menyebutkan dalam kegiatan peringatan Hari Kontrasepsi tersebut, Kabupaten Sumedang juga melakukan sosialisasi dan edukasi fungsi serta manfaat kontrasepsi untuk mengatur jarak kehamilan.***(end)

(penerbit: sumedangkab.go.id)