JAKARTA – Kabupaten Sumedang meraih penghargaan Swasti Saba untuk Kabupaten Kota Sehat (KKS), di kantor Kemendagri, Jakarta, Selasa (19/11/2019). Wakil Bupati Erwan Setiawan menerima langsung penghargaan dari Menkes Terawan Agus Putranto dan Mendagri Tito Karnavian. Sumedang menjadi satu kabupaten dari 177 bupati dan walikota yang meraih penghargaan.

Program KKS bertujuan agar tercapai kondisi Kabupaten Kota bersih, aman, nyaman dan sehat untuk dihuni dan sebagai tempat bekerja bagi warganya dengan cara terlaksananya berbagai program-program kesehatan dan sektor lain sehingga dapat meningkatkan sarana, produktivitas dan perekonomian masyarakatnya.

Penghargaan KKS bukanlah sebuah lomba melainkan apresiasi pemerinta pusat pada pemerintah daerah yang sudah menyelenggarakan KKS sesuai Peraturan Bersama Menteri Dalam Negeri dan Menteri Kesehatan Nomor 34 tahun 2005 dan Nomor:1138/Menkes/PB/VIII/2005.

Penyelenggaraan Program KKS melibatkan banyak lintas sektor dan lintas program melalui Tatanan dalam KKS. Ada 7 tatanan KKS, yaitu Kawasan Permukiman, Sarana dan Prasarana Umum; Kawasan Sarana Lalu Lintas Tertib dan Pelayanan Transportasi; Kawasan Industri dan Perkantoran Sehat; Kawasan Pariwisata Sehat; Kawasan Pangan dan Gizi; Kehidupan Masyarakat Sehat yang Mandiri; serta Kehidupan Sosial yang Sehat

Penghargaan diberikan atas upaya yang dilakukan daerah selama 2 tahun terakhir di setiap periode pemberian penghargaan dan diberikan dalam rangkaian peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN).

Kriteria penghargaan adalah Padapa kualifikasi pemantapan (2 tatanan); Wiwerda untuk kualifikasi pembinaan (3 tatanan); dan Wistara untuk kualifikasi pengembangan (5 tatanan).  “Sumedang dapat mempertahankan kabupaten sehat swasti saba wistara kembali,” kata Ekky Utomo dari Dinas Kesehatan.

Menurutnya, untuk tahun 2019 penilaian awal adalah administrasi antara lain regulasi, data capaian program-program  yang telah dicapai pada tahun 2018. Setelah lolos seleksi administrasi tim penilai dari pusat melakukan verifikasi lapangan. “Titik pantau dengan 5 tatanan diwakili oleh sekretariat tim pembina , ups minimarket sanitasi, Yayasan Sosial Bina Nurani  Tanjungsari, Mal Pelayanan Publik, Tahura Gunung Kunci, Pasar Sandang Sumedang, SMPN 1 Paseh, Desa Pasirreungit sebagai desa juara nasional III kesatuan gerak PKK KKBPK Kesehatan 2018, dan sekretariat kecamatan sehat Paseh, dan sekretariat Paguyuban Sumedang Sehat di radio Jusyan,” kata Ekky. [rtn]

(penerbit: sumedangkab.go.id)