GEDUNGNEGARA - Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir meminta kepada Direksi Perumda Air Minum Tirta Medal atau PDAM  yang baru saja dilantik agar tidak melakukan rekrutmen karyawan baru. Saat ini kondisi perusahaan sudah overload atau melebihi jumlah karyawannya. "Saya tegaskan lagi, ketika direksi baru menghadap saya tidak boleh ada pengangkatan karyawan karena sekarang sudah lebih dari ketentuan yang ada," ujarnya seusai melantik Direksi PDAM di Gedung Negara, Selasa (3/11/2020).

Dony menegaskan, selama dirinya menjabat sebagai Bupati Sumedang hingga saat ini tidak akan ada rekrutmen karyawan PDAM, kecuali seleksi untuk dua posisi Direktur Utama dan Direktur Teknik. "Selain itu ketika ada karyawan yang pensiun, direksi PDAM juga tidak boleh melakukan penambahan karyawan lagi, karena dalam aturan satu karyawan harus berbanding dengan jumlah saluran langganan. Dan sekarang ini ada recovery, sedang dipulihkan terus. Nanti tugas mereka menstabilkan kembali kondisi PDAM," katanya. 

Kemudian, lanjut Dony, terkait masalah utang PDAM yang sudah membengkak, Ia juga sudah menginstruksikan kepada jajaran PDAM harus ada efesiansi anggaran, artinya penerimaan atau pendapatan harus lebih besar dari pengeluaran. "Saya sudah meminta karyawan PDAM harus menjaga efesiensi (anggaran), sudah ada tunjangan yang dihilangkan untuk mempertahankan PDAM dan karyawannya pun memahami itu," katanya. (agn)

(penerbit: sumedangkab.go.id)