Penulis : Endan Dodi Kusnaedi | Editor : Deddi Rustandi

KPP - MTQ ke-37 tingkat Provinsi Jawa Barat yang resmi ditutup Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Sabtu (25/6/2022) malam di kawasan pusat pemerintahan (KPP). Penutupan MTQ ini mendapatkan perhatian luar biasa dari masyarakat. Warga masyarakat tumpah ruah di sekitar lapang KPP, bahkan masyarakat yang membawa kendaraan harus bersabar antri masuk kawasan KPP karena jalanan macet.

Kehadiran hiburan pada gelaran penutupan MTQ ke 37 tingkat Provinsi Jawa Barat turut menjadi daya tarik bagi masyarakat untuk datang ke KPP. Diungkapkan Ny Wati (40) asal Lingkungan Angkrek Sumedang Utara, menurutnya selain ingin melihat pemenang MTQ tahun ini juga ingin melihat hiburannya, karena menurut informasi ada artis pop sunda yang tampil. "Eh benar saja ternyata ada Rita Tila dan juga pagelaran kolosol Prabu Geusan Ulun," jelasnya.

Diakui dia, ia datang ke KPP rombongan bersama para tetangga, karena memang lanjut dia jarak Angkrek ke KPP dekat jadi sayang kalau ada hiburan terlewatkan. Lain lagi cerita Wawan (63) warga asal Sukamaju Rancakalong ini datang ke penutupan MTQ karena ingin tahu secara langsung siapa juara umum MTQ tahun ini. "Tempat penyelanggaraan MTQ tingkat Provinsi ini kan dilaksanakan bergilir, jadi sayang juga ketika Sumedang tampil sebagai tuan rumah tidak dimanfaatkan, karena tahun berapa lagi Sumedang nanti kebagaian tuan rumah lagi," tambahnya.

Penyelanggaraan MTQ ke 37 tingkat Provinsi Jawa Barat yang ditutup Guberbur Jabar Ridwan Kamil menjadikan Kafilah Kota Bandung tampil sebagai juara umum setelah mampu meraih nilai tertinggi 65, sementara Sumedang sebagai tuan rumah ada diperingkat 6 dengan nilai 31. [*]

(penerbit: sumedangkab.go.id)