SUMEDANGKAB.GO.ID, CISITU - Para pengendara diimbau untuk ekstra hati-hati melintas di ruas jalan Sumedang-Wado tepatnya di blok Eba, Kecamatan Cisitu. Kondisi jalan yang bergelombang dan tanjakan yang curam serta adanya lubang jalan mengakibatkan banyak kendaraan yang mengalami kecelakaan.

Selain menyebabkan kecelakaan jalur tersebut kerap membuat kendaraan besar mogok karena tak kuat menanjak.

"Kalau tidak hati-hati bisa bahaya. Kami melihat kontur jalan di Eba bergelombang, meski setiap tahu ada penambalan jalan," ujar Yuyud salah seorang pengendara, Kamis (5/11/2020).

Ia mengatakan meski sering melintasi ruas jalan tersebut. Tapi kalau tidak hati-hati tetap membahayakan. Apalagi sekarang kendaraan truk-truk besar sering melintas.

"Pokoknya lewat Eba jangan kecepatan tinggi," katanya.

Warga setempat, Dadang mengatakan, di blok Eba seringkali kendaraan mogok terutama di tanjakan dengan kemiringan curam. Biasanya kendaraan yang mogok tidak mengenal medan jalan.

"Apalagi kalau malam hari dan hujan kondisi agak gelap. Harus waspada bagi kendaraan motor juga," kata dia.

Kata dia setiap tahun, badan jalan kerap mengalami amblas. Sepengetahuannya  karena tanah di wilayah Eba labil. Makanya, kata dia, setiap tahun selalu ada penambalan jalan.

Kapolsek Cisitu Iptu Awang Munggardijaya menyebutkan, pihaknya telah mewanti-wanti pengendara agar lebih berhati-hati melintasi ruas jalan Eba dan Pasiringkik.

"Kami sudah berupaya membuat rambu peringatan dan juga pengawasan di jalan Eba," ucapnya.*** (nsa)

(penerbit: sumedangkab.go.id)