MEKARJAYA - Penyaluran dana bantuan sosial bagi warga yang terdampak Covid 19 di Desa Mekarjaya Kecamatan Sumedang Utara dari Kementrian Sosial digelar Rabu (20/5/2020).  Kegiatan yang digelar di kantor Desa Mekarjaya tersebut penyerahannya langsung dilakukan petugas Kantor Pos kepada para penerima.

Bahkan untuk penerima yang tidak bisa hadir ke desa karena alasan sakit diberikan petugas pos langsung ke rumahnya.  Plt Kepala Desa Mekarjaya Dede Mamur mengatakan di Desa Mekarjaya penerima bantuan sosial yang bersumber dari Kementrian Sosial berjumlah 98 orang. "Ada 98 orang yang menerima bantuan tersebut dan alhamdulilah penyaluran bansos Kementrian Sosial yang telah dilaksanakan berjalan lancar dan aman," terang Dede Mamur, Rabu (20/5/2020).

Ditambahkan Dede besarnya bantuan yang diterima setiap penerima bansos Kementrian Sosial Rp 600 ribu per bulan dan diberikan selama 3 bulan. Dijelaskan Dede, dengan adanya bantuan ini pihak desa berharap agar penerima dapat memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik baiknya untuk kebutuhan hidup sehari hari.

Salah seorang penerima Edah (60) warga RT 02/06 Dusun Panyirapan mengaku bersyukur mendapatkan bantuan uang dari pemerintah.  Diakui Edah bantuan yang diterimanya sangat membantu dirinya dalam menjalani hidup di tengah masa pandemi covid. (end)

(penerbit: sumedangkab.go.id)