SUMEDANGKAB.GO.ID, TANJUNGKERTA - Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir memberikan bantuan kepada Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah, Sukamantri Kecamatan Tanjungkerta, yang dilanda musibah kebakaran, Senin (14/10/2019) pagi. 

Bantuan yang diberikan berupa pakaian bekas layak pakai, sembako, dan uang tunai. Bupati meninjau langsung lokasi kebakaran Senin siang. "Saya menyampaikan duka cita, keprihatinan atas musibah kebakran ini. Tidak ada korban jiwa, namun bangunan, pakaian, buku-buku, kitab, serta uang para siswa terbakar," ujarnya.

Dikatakan, pihaknya juga akan membantu rehabilitasi bangunan pascakebakaran. Selain itu, juga akan melakukan pendampingan terhadap anak-anak tersebut.   "Pemerintah akan memberi motivasi pada anak-anak yang melihat langsung kebakaran, memberikan trauma healing, sehingga semangat kembali, tidak terus berada dalam kondisi yang trauma," ujarnya.

Sebelumnya, Pondok Pesantren Al-Hikamussalafiyyah mengalami kebakaran Senin pagi. Sebanyak tiga ruangan kobong santri laki-laki seluas 12x4 meter beserta isinya ludes terbakar. Tak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian yang disebabkan korsleting listrik itu. Namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Saat kejadian, para santri sedang belajar dibangunan yang lain.

"Alhamdulillah masyarakat juga bergotong royong memadamkan api. Damkar juga secepatnya datang sehingga api cepat padam. Kedepannya kami akan memperhatikan kaitan rehabilitasi pesantren," kata bupati. (agn)

(penerbit: sumedangkab.go.id)