GAJAH AGUNG - Senin, (11/10/2021). Bertempat di Induk Pusat Pemerintahan Kabupaten Sumedang, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang menerima Kunjungan Kerja Sekretariat Jenderal Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia. 

Kunjungan tersebut derima oleh Asisten Administrasi pada Sekertariat Daerah Kabupaten Sumedang didampingi Kepala Diskominfosanditik Kabupaten Sumedang.

Deputi Bidang Administrasi Setjen DPD RI (Lalu Niqman Zahir, S.Sos., M.Si.) menyampaikan maksud tujuan kunjungan ini dalam rangka ingin mengetahui aplikasi-aplikasi yang ada dan yang sedang dikembangkan oleh Kabupaten Sumedang sekaligus mengapresiasi atas perkembangan digitalisasi yang dicapai oleh Pemkab Sumedang.

Dalam sambutannya, Asisten Administrasi Umum (Nasam, SE. Ak.) mengatakan bahwa dukungan dari DPD RI menjadi motivasi bagi Pemerintah Kabupaten Sumedang untuk terus melakukan perbaikan dalam rangka mempermudah pelayanan kepada masyarakat. Ia juga memaparkan terkait aplikasi-aplikasi yang ada di Pemerintahan Kabupaten Sumedang, salah satunya Super App yang didalamnya ada E-Office, E-Office Desa, tahusumedangkab.go.id dan baru-baru ini Sumedang telah meluncurkan aplikasi WA Kepo.

Kadiskominfosanditik (Dr. Iwa Kuswaeri.,MM) menambahkan bahwa aplikasi-aplikasi ini di buat tidak melalui vendor atau pihak ketiga tetapi di buat oleh para pegawai di Pemerintahan Kabupaten Sumedang. Oleh karenanya, pemerimaan CPNS tahun kemarin diperbanyak untuk tenaga-tenaga IT agar Transformasi Digital yang ada di Kabupaten Sumedang lebih meningkatkan lagi. (diskominfosanditik)

(penerbit: sumedangkab.go.id)