SUKAJAYA - Ratusan atlet paralayang yang akan bertanding di event nasional SPC 2021 sudah terlihat di venue Bukit Toga Desa Sukajaya Kecamatan Sumedang Selatan, Jumat (3/9/2021) pagi. Pihak panitia langsung mengecek kelengkapan persyaratan para atlet dan ofisial, utamanya bukti vaksinasi dosis kedua. Selain itu juga bukti atlet negatif Covid-19, dibuktikan dengan keterangan swab antigen.

 "Kami kedepankan protokol kesehatan yang ketat, kami ingin benar-benar memastikan semua yang terlibat dalam event ini bebas covid," kata Ketua Harian FASI Sumedang, Rahmat Juliadi.

Bagi peserta maupun ofisial yang belum memiliki hasil swab, ataupun yang sudah tidak berlaku, panitia sudah menyiapkan di lokasi pendaftaran. Para atlet dan ofisial ini berdatangan dari sejumlah daerah di Indonesia bagian barat.

"Di lokasi ini ada 70 orang yang menjalani swab antigen, meliputi 60 peserta lomba, dan 10 orang perangkat. Sementara sisanya hasil tes swab-nya masih berlaku," tuturnya.

Usai melakukan registrasi dan swab, para peserta langsung melakukan uji coba persiapan PSC 2021. (agn)

(penerbit: sumedangkab.go.id)