SUMEDANGKAB.GO.ID, SITURAJA - Sebanyak 500 orang penari umbul akan meramaikan pembukaan kejuaraan West Java Paragliding World Championship and Culture Festival (WJPWCCF) 2019, 22 Oktober mendatang.
 
Seksi Promosi dan Festival, Tatang Sobana mengatakan, 500 penari ini berasal dari 25 Desa meliputi 2 kecamatan yaitu Situraja dan Paseh. "Dalam pelaksanaannya setiap desa mengirimkan masing masing 20 orang perwakilan untuk kegiatan tari umbul ini," katanya, Rabu (9/10).

Ia mengatakan, untuk memaksimalkan penampilan, jauh jauh hari pihak panitia telah menggelar berbagai latihan dengan melibatkan 500 penari umbul tersebut. 

Untuk lokasi pembukaan lanjut Tatang, saat ini masih fokus disekitar Alun-alun Sumedang. Meski demikian, karena saat ini Alun-alun Sumedang sedang direhab, jadi dirasa kurang ideal.

Selain tari umbul pada pembukaan acara bertaraf internasional tersebut, juga akan dimeriahkan oleh beberapa kesenian lainnya, yakni seni kuda renggong yang melibatkan 24 kuda.  Reak kreasi, pawai pasukan Keraton Sumedang Larang, pencak silat, musik etnik ramuda, Samba Sunda dan juga penampilan marching band dari Praja IPDN.

"Juga kami persiapkan kesenian songgah. Tetapi songgah yang ditampilkan bukan hanya seninya saja, melainkan dari pakaiannya, dimana mereka akan menggunakan pakaian alami dari alam seperti tumbuh tumbuhan," katanya.(agn)

(penerbit: sumedangkab.go.id)