CIMALAKA – Pemerintah Desa Cibeureum Kulon, Kecamatan Cimalaka menyerahkan bantuan kepada delapan Posyandu desa berupa fasilitas media tanaman tumbuh dalam pot (Tambulampot) di Sekertariat KWT Gemilang. Penyerahan bantuan  sebagai acuan awal memperkenalkan kepada masyarakat pemanfaatan pekarangan untuk pangan. "Ada 500 tambulampot yang dibagikan. Pembagian bantuan pertama ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin agar menjadi contoh nyata kepada masyarakat tentang pemanfaatan lahan rumah yang sempit tetap dapat dimanfaatkan menggunakan tambulampot," ujar penjabat Kades Suhena.

Ketua kelompok wanita tani (KWT) Gemilang Dedeh Kusmayati menambahkan peran fungsi pemanfaatan lahan kosong menggunakan tambulampot tidak hanya untuk keindahan namun dapat dimanfaatkan sebagai halaman apotek hidup. "KWT mendukung program  kawasan rumah pangan lestari atau KRPL dengan memberikan contoh penanaman yang baik didalam pot ataupun di halaman rumah, KRPL ini akan sangat membantu rumah tangga dalam penyediaan sayuran sehat minimalnya untuk dikonsumsi," katanya.

Banuan Tambulampot diserahkan beserta media tanam dan pengarahan serta edukasi jenis tanaman oleh KWT Gemilang Cibeureum. "Ada pupuk media tanam lainnya, untuk awalan di berika bibit tanaman, kami ajarkan bekerja sama dengan dinas pertanian bagaimana cara menanam sayur yang benar diedukasi agar nantinya dapat ikut membantu menjelaskan juga kepada masyarakat lain," tambah Dedeh. (rsi)

(penerbit: sumedangkab.go.id)