Reporter : Ratna   I Editor : De Rustandi

CIMALAKA - Desa Cibeureum Kulon minta dukungan dari semua pihak untuk menunjang menjadi desa yang mandiri.  Desa Cibeureum kulon sedang bersiap menjadi Desa mandiri dengan memberikan pelatihan dan pelayanan secara optimal. 

Penjabat Kepala Desa Cibeureum Kulon Suhena mengungkapkan, sebuah desa mandiri perlu dukungan dari segala pihak baik perangkat desa yang kompeten, masyarakat yang mandiri kreatif dan inovatif, serta pelayanan masyarakat yang optimal.  "Menuju desa mandiri tidak hanya kepala desa yang ngabret dalam mendukung potensi masyarakatnya, namun perlu adanya dukungan dari perangkat desa lain serta keinginan yang kuat dari masyarakat untuk maju dan berkembang," ujar Suhena, Senin (21/10/2019).

Suhena menambahkan bahwa untuk masyarakat perlu didukung jika memiliki potensi yang dapat dikembangkan seperti home industri dengan beberapa ketentuan yang ada.  "Ketika masyarakat memiliki home industri desa dapat memberikan dukungan dan bantuan menggunakan dana desa. Kami melihat penyerapan usahanya seperti apa agar menjadi lebih berkembang dan jadi lapangan pekerjaan juga untuk masyarakat," katanya. []

(penerbit: sumedangkab.go.id)