SUMEDANG - Selasa (8/9/2020) BNN Kabupaten Sumedang telah melaksanakan Diseminasi Informasi (P4GN) Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Pemberantasan Gelap Narkotika melalui Talkahow bertempat di Gor Desa Rancamulya.

Kegiatan tersebut dihadiri Kepala BNN Kabupaten Sumedang (Gunto Prasetyo), Pjs.Kepala Desa Rancamulya, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, Perangkat Desa Rancamulya, Karang Taruna, PKK Desa Rancamulya, Ketua RW/RT, Tokoh masyarakat.

Kepala BNN Kabupaten Sumedang mengatakan seiring dengan permasalahan narkoba yang terus meningkat, BNN Kabupaten Sumedang akan terus melakukan sosialisasi dan memberikan edukasi ke seluruh segenap elemen masyarakat. Program BNN Kabupaten Sumedang ini akan menyentuh langsung ke Desa-desa binaan.

Dikatakan lebih lanjut hal ini untuk mengantisipasi penyebaran dan pencegahan bahaya Narkotika kepada seluruh masyarakat, maka BNN Kabupaten Sumedang terus berinovasi menyampaikan pesan STOP Narkoba. (Diskominfosanditik)

(penerbit: sumedangkab.go.id)