DISHUB - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sumedang saat ini masih terus melakukan kajian terkait rencana pemberlakuan parkir berlangganan di wilayah Sumedang.

Kepala Dishub Kabupaten Sumedang. H Surrys Laksana Putra mengakui kalau pihaknya ada rencana menerapkan parkir berlangganan dalam upaya lebih meningkatkan PAD dari sektor perparkiran.  "Hal ini sudah kami bahas, namun demikian kami juga masih akan melakukan kajian mengingat hal ini akan melibatkan pihak ketiga," terang Surrys Selasa (21/1/2020).

Menurutnya, dengan penerapan sistem parkir berlangganan urusan perparkiran akan lebih terkelola dengan baik . Bila parkir berlangganan diterapkan, maka sistem pembayaranya akan disatukan saat pemilik kendaraan membayar pajak kendaraan bermotor.  "Jadi kami tak perlu repot lagi ada petugas pemungut di lapangan, paling tugas mereka hanya mengatur saja mobil yang parkir dan keluar," terang Surrys.

Ia berharap paling lambat pertengahan tahun ini sudah bisa ada keputusan terkait penerapan parkir berlangganan ini. (end)

(penerbit: sumedangkab.go.id)