SUMEDANGKAB.GO.ID, TALUN - Kelurahan Talun Kecamatan Sumedang Utara mengadakan Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) Tingkat Kelurahan Talun, di Posyandu Talun. Lurah Talun Endang Rohman menyampaikan hasil dari kegiatan STQ Kelurahan ini nantinya akan diikutsertakan dalam STQ Tingkat Kecamatan. Bidang yang dipertandingkan terdiri atas kaligrafi, syahril Qur'an, tilawah, cerdas cermat, tafsir tingkat remaja dan qiroat.
"STQ Kelurahan nantinya akan diikut sertakan dalam STQ tingkat kecamatan, bidang yang dilombakan antaranya kaligrafi, syahril Qur'an, tilawah, cerdas cermat, tafsir tingkat remaja dan qiroat," jelasnya. 
Endang juga menyampaikan antusias remaja talun dalam kegiatan ini cukup banyak, dan berharap dengan dilaksanakannya seleksi akan semakin meningkatkan pemahaman serta pengalaman nilai-nilai Al-Quran dan menghasilkan Hafidz dan hafidzah yang berprestasi.
"Untuk peserta Seleksi Tilawatil Qur'an tahun ini cukup banyak dan kegiatan ini merupakan salah satu Program Sumedang Simpati yaitu Sumedang Agamis yang merupakan sarana yang dapat menyatukan umat islam. Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan potensi dan kualitas qori/qoriah, meningkatkan pemahaman dan pengamalan nilai nilai dalam Al Quran, serta menghasilkan Hafidz dan hafidzah yang berprestasi, " tambah Endang. ***(rsi)

(penerbit: sumedangkab.go.id)