Reporter : N Sutisna   I Editor : Deddi Rustandi

CISITU -  Penonton even Paragliding World Championship (PWC) 2019 di venue Batudua Cisitu pada Sabtu (26/10/2019) sangat membludak.  Sejumlah titik tempat parkir dalam kondisi penuh.  Penonton tak hanya datang dari wilayah Sumedang melainkan datang dari Garut, Majalengka dan Bandung.

 "Penasaran saja, ini ingin nonton paralayang kebetulan lagi libur. Saya lihat kemarin di medsos kegiatan paralayang ini begitu menarik. Lihat foto-foto di Ig (Instagram) juga cakep-cakep," ujar penonton dari Bandung, Iko Hendri, di lokasi Batudua.

Ia bersama teman-temannya sengaja ke Batudua untuk melihat langsung event paralayang tingkat internasional tersebut. Namun katanya, maksud kedatangan ke Batudua tak hanya nonton tapi untuk berswafoto.  

Dani Kusmawan petugas parkir di Batudua mengakui lonjakan pengunjung ke areal Batudua. Tak hanya kendaraan pribadi, kendaraan umum pun bolak-balik mengantar penumpang ke Batudua.  Selain itu, katanya, pada Sabtu ini, datang juga sebanyak 45 mobil komunitas Pajero. "Ada enam tempat parkir semua penuh, parkir areal take off juga kendaraan penuh. Jadi terpaksa parkir juga ada yang dipinggir jalan menuju Cimarga," katanya. 

Pada hari ke empat event PWC 2019 ini, para pilot memulai take off pada pukul 12.00. Cuaca yang bersahabat membuat take off berlangsung lancar. Para pilot landing di kawasan IPP. []

(penerbit: sumedangkab.go.id)