SUMEDANGKAB.GO.ID, JATIGEDE – Dua unit pos pencegahan Covid 19 di bangun di kedua ujung jembatan yang menjadi penghubung dua kabupaten, yaitu Sumedang dan majalengka. Jembatan tersebut adalah jembatan gantung di atas Sungai Cilutung. Kedua pos ini dijaga ketat untuk meminimalisir pergerakan orang dari satu wilayah ke wilayah lainnya.

"Pemerintah Desa Kadu membuat Posko di Dusun Kadu, tepat di ujung jembatan gantung. Hal yang sama juga dilakukan Pemerintah Desa Lebaksiu. Pemdes Lebaksiu membuat Posko di Dusun Leuwihieum, tepat di ujung jembatan gantung juga," ujar Plt Camat Jatigede Lili Rahli Selasa (28/4/2020).

Dikatakan Lili, sebelum ada kegiatan pencegahan penyebaran dan memutus mata rantai Covid 19, mobilitas warga yang melintas di dua jembatan gantung tersebut cukup ramai. Karena, warga Desa Kadu dan Lebaksiu banyak yang menuju pasar dan tempat keramaian di Majalengka Kota.

"Setelah dilakukan pembatasan secara ketat menjadi sepi. Bahkan, warga Desa Kadu tidak memperbolehkan warga luar masuk ke Desa Kadu. Seperti pemancing, pedagang ataupun tamu lainnya," jelasnya.***(vrs)

(penerbit: sumedangkab.go.id)