SINDANGRAJA  - Dalam upaya mengurangi dampak corona,  SMKN 1 Sumedang memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang terdampak. Kepala SMKN I Sumedang Elis Herawati mengatakan ada 100 paket sembako yang dibagikan dengan sasaran masyarakat kurang mampu.  "Dalam pemberian paket sembako ini kami datang  ke lokasi dan memberikan langsung kepada penerima," jelas Elis Herawati, Sabtu (18/4/2020).

Adapun penerima sasaran adalah masyarakat berada dipinggiran seperti Sukamantri, Sudiplak,, Sukasari kecamatan Tanjungkerta, Cipicung Tanjungmedar serta daerah Angkrek sekitar sekitar sekolah.

Dijelaskan Elis selain memberikan bantuan paket sembako, pihaknya juga memberikan bantuan masker dan hand sanitizer.  "Bahkan untuk masyarakat yang benar benar tidak mampu, kami juga menambahnya dengan uang," kata Elis.

Lebih lanjut dikatakan Elis, bantuan yang diberikan ini merupakan hasil donasi para guru SMKN I Sumedang.  Diakui Elis, pihaknya juga saat ini masih terus mengumpulkan donasi untuk pemberian paket sembako tahap ketiga. "Ya mudah mudahan saja bantuan ini dapat membantu meringankan beban mereka walaupun memang jumlahnya tidak seberapa," katanya. (end)

(penerbit: sumedangkab.go.id)