KOTA - Pemerintah Kabupaten Sumedang menjalin kerjasama dengan PT Sarana Multigriya Finansial/SMF (Persero) dalam menyediakan homestay di kawasan wisata. Sekretaris Daerah Herman Suryatman mengatakan kerja sama ini sebagai tindak lanjut atas kesepakatan bersama (MoU) antara Pemerintah Kabupaten Sumedang dengan PT. SMF (persero) tentang Pengembangan Pariwisata Daerah di Kabupaten Sumedang. Menurut Herman, pembangunan homestay menjadi salah satu langkah terobosan di sektor pariwisata dalam situasi pandemi .

“Kami berharap keberadaan homestay mampu mengembangkan sektor pariwisata di Kabupaten Sumedang khususnya di Desa Sukajaya, juga berharap dapat terus bekerja sama dalam bentuk lainnya,” kata Herman, Sabtu (25/9/2021).

Penandatanganan naskah kerjasama dilakukan oleh pihak SMF dan Bumdes Simpati Wargi Desa Sukajaya dengan disaksikan oleh Dirut PT. SMF Persero Anantha Wiyogo, Direktur Operasional & Keuangan PT. SMF Persero Trisnadi Yulrisman.

Dirut PT SMF Persero Anantha Wiyogo menyebutkan, rencananya homestay tersebut akan dibangun di Desa Sukajaya Kecamatan Sumedang Selatan dengan biaya sebesar Rp. 600 juta.

"Homestay ini juga merupakan implementasi dari upaya SMF dalam meningkatkan pembiayaan perumahan. Kami akan menyediakan empat homestay di Desa Sukajaya," jelasnya.

Ditambahkan Anantha, homestay diharapkan dapat menjadi salah satu pendorong bergeraknya sektor pariwisata dan perekonomian di Kabupaten Sumedang.

"Akhir tahun kami harapkan homestay ini akan berdiri sehingga pertumbuhan ekonomi akan dirasakan oleh masyarakat, terutama di Desa Sukajaya," ujarnya.  (edk).

(penerbit: sumedangkab.go.id)