UNPAD -  Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir didampingi Wakil Bupati Sumedang H Erwan Setiawan beserta Sekda Herman Suryatman menghadiri acara Kick Off Hilirisasi Riset Unpad dalam Kerjasama Program Pembangunan di Kabupaten Sumedang Tahun 2020 di Bale Sawala Kampus Unpad Jatinangor, Selasa (28/1/2020).

Acara tersebut turut dihadiri para asisten, Kepala SKPD, Kabag, jajaran civitas akademika Unpad dan tamu undangan lainnya.

Bupati H. Dony Ahmad Munir usai acara mengatakan, berbagai kerja sama yang dilakukan antara lain dalam bentuk KKN Tematik Kewirausahaan di lima desa di Kabupaten Sumedang dengan melibatkan 500 mahasiswa Unpad, penggunaan metode Smart Farming pada Ubi Cilembu dengan melibatkan BRI Microfinance dan Kadin, pemanfaatan KST (Kawasan Riset Teknologi) Unpad untuk inkubator bisnis, dan kerja sama penanganan stunting.
_
Kick Off Meeting  ditandai dengan penandatanganan oleh kedua belah pihak menguatkan MoU kerjasama antara Pemda Kabupaten Sumedang dengan Unpad berbagai lintas bidang termasuk masalah kesehatan, pendapatan daerah, pertanian dan lainnya. [hms/vrs]

(penerbit: sumedangkab.go.id)