WADO - Meski di daerah pelosok, peningkatan kualitas jalan terus dilakukan oleh Pemerintah Desa Cimungkal, Kecamatan Wado.

Saat ini Pemdes Cimungkal sedang melakukan peningkatan kualitas jalan antar kampung ruas jalan Kampung Banjarsari- Kampung Sukasirna. Peningkatan kualitas jalan dilaksakan sepanjang 1000 meter dengan lebar 2.5 meter.

"Tadinya hanya jalan aspal biasa. Tapi kini warga merasa senang karena jalan ditingkatkan jadi aspal hotmix," ujar tokoh ulama Desa Cimungkal, Dodi Mubarokah, S.Pd.I., Jumat (27/12).

Menurutnya, pembangunan dan peningkatan kualitas jalan tersebut untuk meningkatkan akses pertanian, pendidikan dan lainnya.  Anggaran untuk peningkatan kualitas jalan tersebut dialokasikan dari dana desa (DD) senilai kurang lebih 174 juta.

Dikatakan, setelah adanya peningkatan kualitas jalan berdampak pada kenyamanan, kelancaran lalu lintas warga.  "Warga sangat senang dengan jalan di hotmix. Insya Allah berdampak pada peningkatan pembangunan di daerah," katanya.

Dodi menegaskan, meski berada di wilayah pelosok pembangunan insfratruktur jalan terus jadi prioritas. Sehingga pembangunan ekonomi dan sumber daya manusianya akan otomatis meningkat. (nsa)

(penerbit: sumedangkab.go.id)